Home / BERITA UTAMA / Alumni Ponpes Annuqayah Siap Gabung Aksi 212

Alumni Ponpes Annuqayah Siap Gabung Aksi 212

Ketua IAA Muhammad Muslim

Jember- Alumni Pondok Pesantren Annuqayah yang juga merupakan tempat Wakil Bupati Jember Muqit Arief menimba ilmu, meminta ijin untuk bergabung turun dalam aksi 212. Demikian disampaikan Ketua Ikatan Alumni Annuqayah Wilayah Eks Karesidenan Besuki, Muhammad Muslim.

Menurut Muslim, hampir 99 persen alumni Annuqoyah yang berada di Jember, dalam Pilkada lalu mendukung pasangan Faida Muqit. Namun melihat kondisi Kabupaten Jember saat ini lanjut Muslim, menjadi wajar jika kemudian mereka ikut turun jalan melakukan aksi, meski selama ini Muslim mengaku tidak pernah diajak koordinasi secara resmi oleh inisiator aksi 212.

Ditahun pertama Pemerintahan Faida- Muqit lanjut Muslim, sudah ada alumni Annuqayah yang berniat turun jalan, tetapi ketika itu dirinya melarang karena berharap ada perbaikan. Namun karena ternyata di tahun kedua kondisi pemerintahan justru semakin merosot, untuk saat ini dirinya tidak akan melarang ataupun menginstruksikan Alumni Annuqoyah ikut turun jalan dalam aksi 212.

Muslim menegaskan, walaupun tidak pernah berkomunikasi langsung dengan Bupati, namun diskusi rutin antara alumni Annuqayah dengan Wabup berjalan rutin. Muslim menilai selama dua tahun Bupati tidak pernah memberikan peran strategis sedikitpun kepada Wabup, untuk melakukan terobosan-terobosan yang membuat Jember mampu bersaing dengan deerah lain.

Annuqayah adalah pondok pesantren di Guluk-Guluk, Kabupaten Sumenep, Madura yang didirikan pada 1887. Jumlah alumninya di Kabupaten Jember saja, menurut Muslim, lima ribu orang. (Si/sal)

Bagikan Ke:

Check Also

Belasan Penyintas Covid-19 Donorkan Plasma Konvalesen

Jember- Hingga hari ini sudah ada 11 penyintas covid-19 yang sudah melakukan donor plasma konvalesen …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *